H. Kurdi Matin Menjadi Pembina LSM Rekonvasi Bhumi






Serang, (13/9) dalam kesempatan kunjungan lapangan H. Kurdi Matin ke lokasi kegiatan Indonesia Water Signature Project di Kampung Wangun Desa Batukuwung Kecamatan Padarincang Kabupaten Serang, kerjasama antara LSM Rekonvasi Bhumi dengan Dow Indonesia, beliau menyatakan kesediaannya untuk menjadi Pembina di Rekonvasi Bhumi.

Hal tersebut disampaikan dalam sambutannya di hadapan Kerabat Bhumi dan tokoh masyarakat kampung Wangun, selain menyatakan kesediaan menjadi Pembina beliau juga mengapresiasi semangat masyarakat kampung Wangun dalam menyelesaikan berbagai keterbatasan yang mereka hadapi, dimulai dengan bergotong royong untuk mendistribusikan tiang listrik agar kampung mereka menjadi terang benderang, pembangunan sarana dan prasarana air bersih dan sanitasi sampai pembangunan jalan dengan betonisasi sepanjang + 3.000 meter, sehingga kampung mereka yang berada di pegunungan saat ini kondisinya sama dengan kampung-kampung lain yang lebih maju.

Salah satu alasan beliau bersedia menjadi Pembina di LSM Rekonvasi Bhumi adalah wasiat almarhum HD. Munandar (Gubernur Banten Pertama). Ada dua wasiat yang di samapaikan yaitu satu menjaga keluarga HD. Munandar, kedua yaitu merekomendasikan Rekonvasi Bhumi jika H. Kurdi Matin ingin bergabung dengan organisasi lembaga swadaya masyarakat.

 
Beliau berharap Rekonvasi Bhumi tetap konsisten untuk membantu masyarakat Banten, memberikan kontribusi terhadap upaya pembangunan di Banten, khususnya terkait dengan issu-issu lingkungan hidup, menjaga dan memelihara idealisme agar tetap dikenal sebagai lembaga non pemerintah yang konsisten.

No comments:

Post a Comment

Pages